Minggu, 26 Januari 2020

Karakteristik, Klasifikasi dan Manfaat Palem Kuning

Palem Kuning (Dypsis lutescens)


Gambar 1. Pohon Palem Kuning

Gambar 2. Pelepah Palem Kuning

Gambar 3. Batang dan Daun Palem Kuning
A. Deskripsi
          Palem kuning adalah salah satu tanaman hias yang populer yang banyak di tanam di pekarangan rumah, palem ini berasal dari Madagaskar, di tempat asalnya sekarang terancam. Ciri-ciri pohon palem kuning yaitu  akarnya tumbuh dari pangkal batang dan berbentuk akar serabut. Batangnya tegak ke atas dan jarang bercabang, beruas-ruas menampakkan bekas daun dan tidak memiliki kambium sejati. Palem kuning berdaun majemuk, tersusun roset batang. Bunga tersusun dalam karangan bunga (mayang). Tangkai daun memiliki pelepah daun yang membungkus batang. Buahnya ditutupi lapisan luar yang relatif tebal (biasa disebut sabut). Biji buah relatif cair pada saat masih muda dan semakin mengeras ketika tua.  Tumbuhan ini dapat tumbuh hingga setinggi 6 meter, meskipun biasanya di pekarangan hanya setinggi 3 meter karena alasan keindahan. Seperti palem lainnya, daun tersusun majemuk, menyirip. Warna helai daun hijau terang, cenderung kekuningan (sehingga disebut palem kuning). Daun ini memiliki pelepah daun yang cukup panjang dan menutupi batang yang beruas-ruas. Jumlah anak daun sekitar 80 hingga 100 lembar. Mayangnya dapat mencapai 1m dengan bunga berwarna kuning. Buah berdiameter hingga 2,5m dan berwarna kuning hingga ungu.

B. Klasifikasi
                 Berikut ini merupakan klasifikasi pohon palem kuning (Dypsis lutescens):
Regnum           : Plantae
Divisio             : Tracheophyta
Kelas               : Liliopsida
Ordo                : Arecales
Familia            :Arecaceae
Genus              : Dypsis
Spesies            : Dypsis lutescens

C. Manfaat
         Manfaat yang dimiliki oleh buah palem antara lain yaitudapat membersihkan daerah kewanitaan, meningkatkan gairah seksual pria, digunakan sebagai bahan pewarna ramah lingkungan, mengatasi mulut kering, sebagai obat cacing, menguatkan gigi, menguatkan gusi, mengatasi rabun mata, mengencangkan vagina, meningkatkan vitalitas, dan mengobati kulit yang luka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar