Selasa, 21 Januari 2020

Karakteristik, Klasifikasi, dan Manfaat Palem Ekor Tupai (Wodyetia bifurcata)

Palem Ekor Tupai (Wodyetia bifurcata)

Gambar 1. Palem Ekor Tupai
Gambar 2. Buah Palem Ekor Tupai
Gambar 3. Bekas Tangkai Buah
Gambar 4. Batang Palem Ekor Tupai
Gambar 5. Daun Palem Ekor Tupai


A.  Deskripsi
Palem ekor tupai (Wodyetia bifurcata) merupakan pohon monokotil yang ditemukan sebanyak 4 individu di SMP Negeri 1 Baturraden. Morfologi pohon ini dapat dilihat berdasarkan ciri-ciri umum yang dimiliki, seperti akar, batang, daun, bunga dan buah. Akar tanaman palem ekor tupai memiliki sistem perakaran serabut. Batang tanaman palem ekor tupai memiliki batang tunggal, tegak dan tingginya mencapai 15 m, diameter hingga 25 cm, ruas terlihat jelasa dan berwarna abu-abu. Tajuk pelepah tanaman palem ekor tupai berwarna hijau cerah agak putih ke abu-abuan, memiliki panjang sekitar 8-120 cm, dan berdiameter 30 cm, serta setiap tajuk terdiri atas 6-10 daun. Daun tanaman palem ekor tupai memiliki daun majemuk, karena memiliki anak daun, daun memanjang, ujung daun runcing, pangkal daun berbentuk bundar, anak daun bertulang daun sejajar. Tepi daun rata, daun berwarna hijau muda hingga tua, anak daun tersusun menyirip pada inu tangkai daun maun terlihat srperti tersusun melingkar pada ibu tangkai daun sehingga menyerupai ekor tupai. Bunga tanaman palem ekor tupai memiliki bunga sempurna, yaitu bunga jantan dan bunga betina. Bentuk bunga jantan lonjong memanjang dengan ujung kelopak agak meruncing dengan garis tengah lebih kecil sedangkan bentuk bunga betina agak bulat dengan ujung kelopak agak rata serta garius tengah bunga agak tebal. Penyerbukaan dilakukan dengan cara uniseksual atau biseksual. Buah tanaman palem ekor tupai berbentuk bulat, berwarna merah jingga, berdiameter sampai 3,7 cm dan berbiji satu. Buah pada bagian luar dilapisi oleh kulit yang tebal, dengan permukaan yang kerak dan licin.

B.  Klasifikasi
Berikut ini merupakan klasifikasi pohon ekor tupai:
Regnum      : Plantae
Divisio        : Magnoliophyta
Kelas           : Liliopsida
Ordo           : Arecales
Familia        : Arecaceae
Genus         : Wodyetia
Spesies        : Wodyetia bifurcata

C.  Manfaat
Wodyetia bifurcata L. telah diteliti memiliki efek triterpenoid. Secara alami triterpenoid bermanfaat terhadap beberapa jenis penyakit manusia diantaranya seperti antikanker, antioksidan, hepatoprotektif, antijamur, antibakteri. Selain itu, Flavonoid juga ditemukan pada buah palem ekor tupai. Flavonoid juga merupakan kelompok senyawa polifenol yang beragam, baik secara struktur dan karakteristik kimia. Sampai sekarang, lebih dari 9000 senyawa flavonoid berbeda digambarkan pada tanaman, dimana flavonoid berperan penting dalam peran biologi dengan mempengaruhi beberapa proses perkembangan. Dilihat dari segi fisik, palem ekor tupai sering ditanam dan difungsikan sebagai pembatas jalan dan tanaman hias (Handayani, 2018).

Daftar Referensi

Handayani, V. T., 2018. Kandungan Minyak Nabati dan Antioksidan pada Berbagai Umur Buah Palem Ekor Tupai (Wodyetia bifurcata). Doctoral Dissertation, Universitas Muhammadiyah Malang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar