Kamis, 16 Januari 2020

Karakteristik, Klasifikasi dan Manfaat Pohon Flamboyan (Delonix regia)

Flamboyan (Delonix regia)


Gambar 1. Pohon Flamboyan
Gambar 2. Batang Flamboyan
Gambar 3. Daun Flamboyan
Gambar 4. Polong Flamboyan
A. Deskripsi

Delonix regia atau yang sering dikenal dengan  pohon flamboyan merupakan tumbuhan tingkat tinggi yang berbunga musiman  pada pertengahan musim panas. Di SMP Negeri 1 Baturraden, pohon ini ditemukan sebanyak 12 individu salah satunya yang terletak pada titik koordinat 7° 21’ 52,7” LS 109° 14’ 3,8” BT (257 mdpl). Karakter pohon flamboyan yang dapat di amati yaitu  memiliki tinggi pohon ± 6,5-10 m; arsitektur pohon tipe troll; dan bentuk tajuk seperti payung. Pohon ini memiliki akar tunggang. Batang berbentuk silinder (teres); berwarna cokelat keabu-abuan; permukaan kulit kayu halus berlentisel kecil (berpuru); erectus; tipe percabangan sympodial; diameter batang 21-29 cm; dan percabangan batang melengkung. Daun flamboyan bertipe majemuk menyirip rangkap dua; berbentuk bulat telur; anak daun berbentuk lonjong; dan berwarna hijau muda. Polong flamboyan berwarna hijau ketika muda dan berubah menjadi coklat kehitaman ketika sudah tua. Polong tersebut berbentuk pipih memanjang ±18-40 cm dan terdapat biji berjejer berbentuk lonjong di dalamnya. 
Menurut Soares (2019), Flamboyan merupakan tanaman yang biasa tumbuh di daerah tropis dan subtropis. Pohon ini memiliki bunga yang cantik biasanya berwarna merah atau jingga dan memiliki tepian mahkota bergerigi dengan warna putih atau kuning dibagian atasnya. Tinggi pohon ini dapat mencapai 20 m. 

B. Klasifikasi
Berikut ini merupkan Klasifikasi dari pohon Flamboyan:
Regnum           : Plantae
Divisi               : Magnoliophyta
Kelas               : Magnoliopsida
Ordo                : Fabales 
Familia            : Fabaceae
Genus              : Delonix
Spesies            Delonix regia (Hook.) Raf.

C. Manfaat
 Flamboyan memiliki berbagai kegunaan diantaranya adalah sebagai tanaman hias, bahan antimikroorgamisme, anti kanker, antelmentik, dan agen sistem syaraf pusat (Soares, 2019.


Daftar Referensi 

Soares, J., 2019. Uji Aktivitas Tabir Surya Fraksi n-Heksana Ekstrak Etanol 96% Daun Flamboyan (Delonix regia Raf.) dengan Metode Spektrofotometri UV-vis. Karya Tulis Ilmiah, Politeknik Kesehatan Kemenkes Kupang.



                                         


Tidak ada komentar:

Posting Komentar